“If I wrote a note to God, I’d ask for WAR to END and for PEACE to MEND
this world..
If I wrote a
note to God, I’d say please help us find a way to end all the bitterness put
some tenderness in our heart..”
Dua kalimat di atas adalah penggalan lirik lagu dari Charice
yang berjudul Note to God, yang menurut gue sangat pas sama kejadian yang
belakangan ini terjadi di Palestine. Gue nggak tahu banyak soal Palestine, soal
jalur Gaza, hamas, atau apapun itu yang terkait dengan agresi yang dilancangkan
sama negara paling kejam di dunia *menurut gue* yakni Israel dan kawanannya
(sebut saja Amerika). Gue cuma pengen menuliskan semua informasi yang gue
terima dan menjadikannya satu di lembaran ini sebagai salah satu bentuk
kepedulian gue terhadap saudara kita yang ada di Palestine karena seperti yang
dikutip kakak gue:
"Tidak dibutuhkan kehendak jahat untuk melakukan kejahatan tetapi
hanya ketidak pedulian."
Gue nggak mau jadi orang jahat,
apalagi di bulan Ramadhan dimana amalan baik kita memperoleh pahala yang jauh
berlipat ganda daripada bulan-bulan lainnya.
Well, yang gue tahu serang Israel
dipicu oleh kemarahan mereka atas hilangnya 3 pemuda yahudi yang meninggal
entah karena apa, kemudian dengan asa praduga tak bersalah Israel menuduh hamas
(Gerakan Pertahanan Islam dan partai politik berhaluan
Islamis milih Palestina) lah yang membunuh 3 pemuda ini. Ckckck, kabar
baru yang gue dengar malah ternyata 3 orang pemuda ini meninggal karena
kecelakaan mobil. Apapun itu, menurut gue Israel tetaplah keterlaluan karena ‘membalas’
kematian 3 orang dengan puluhan rakyat sipil Palestine yang nggak bersalah.
Apalagi dengan serangan bom berulang kali di askelon, rafah.. Gue
nggak kebayang gimana mereka saudara-saudara kita menderita di sana, keadaaan
yang paginya berstatus SIAGA tiba-tiba siang udah berubah jadi GAWAT DARURAT,
anak-anak kecil gosong, ibu-ibu ikut perang, pengantin baru pada mati syahid,
cewe-cewe diperkosa, rumah sakit kehabisan obat, astaghfirullah..
Ini udah bukan tentang agama lagi, guys. Ini masalah kemanusiaan!